Peel P50, Mobil Terkecil Di Dunia Yang Legal DIkendarai

 

      Masyarakat Dunia kebanyakan mengetahui bahwa mobil terkecil yang bisa dikendarai secara legal di jalan raya ialah BMW Isetta. BMW Isetta memiliki panjang, lebar, jarak sumbu roda, dan berat yang lebih kecil dibandingkan dengan Mini Cooper. Selain itu, BMW Isetta hanya mampu menampung sebanyak 2 orang saja. Namun rupanya, ada mobil yang lebih kecil dibandingkan dengan BMW Isetta. Sebut saja Peel P50.

     Peel P50 merupakan salah satu mobil kecil beroda 3 lansiran Peel Engineering Company. Peel ini berukuran lebih kecil jika dibandingkan dengan BMW Isetta karena mobil ini hanya memiliki panjang sebesar 1.372 mm, lebar sebesar 991 mm, dan beratnya hanya sebesar 45 Kg saja. Dengan ukuran sekecil itu, mobil ini hanya mampu menampung satu penumpang saja.

    Mobil ini sebenarnya hanya diproduksi dari tahun 1962 sampai 1965. Tapi karena masih adanya masyarakat dunia yang menginginkan mobil ini lahir kembali, maka mobil ini diproduksi kembali pada tahun 2010 untuk versi elektriknya dan 2011 untuk versi mesin bensinnya.

   Pada awal rilisnya, Peel P50 ditenagai dengan mesin DKW 2 Tak berkapastitas 49 cc bertenaga 4 HP saja sehingga mobil ini hanya bisa dipacu sampai 60 km per jam saja. Kemudian pada versi terbarunya yang dirilis pertama pada tahun 2010, Peel P50 memiliki 2 pilihan varian elektrik. Varian pertama ditenagai oleh motor listrik berdaya 2 Kw yang dapat membawa mobil ini mencapai kecepatan 50 Km per jam. Varian kedua ditenagai oleh motor listrik berdaya 5,76 Kw yang dapat membawa mobil ini mencapai kecepatan hingga 80 Km per jam. Sebenarnya bisa saja calon pengguna Peel P50 melengkapi calon kendaraannya tersebut dengan mesin bensin. Tapi sayangnya, versi mesin bensin ini tidak tersedia dalam versi CBU sehingga calon pengguna harus membeli DIY kit untuk membangun sendiri kendaraanya tersebut. Mesin bensin yang disarankan oleh pihak pabrikan untuk dipasangkan ke dalam Peel P50 ialah mesin bensin dengan kapasitas 50 cc-125 cc.

   Untuk soal harga, Peel P50 saat ini ditawarkan mulai dari 7495-9495 Poundsterling atau sekitar 143-182 juta Rupiah bagi yang ingin merakit sendiri Peel P50 nya. Untuk versi completely built up (CBU), Peel P50 ditawarkan mulai dari 11495-14995 Poundsterling atau sekitar 220-288 juta Rupiah untuk varian saloon dan untuk varian Cabrio atau tanpa atap, ditawarkan dengan harga 14995-19495 Poundsterling atau sekitar 288-374 juta Rupiah. 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama