Korbankan Lexi 125, Yamaha Rilis Lexi Dengan Mesin 155 cc

Sumber Gambar: YMMI

     Di awal tahun 2024, PT Yamaha Motor Manufacturing Indonesia merilis model baru dalam lini skuter matik Maxi mereka. Model tersebut ialah Lexi dengan versi mesin 155 cc. Sementara, versi 125 cc dari Lexi sudah disuntik mati oleh Yamaha.

    Bertajuk ”Simple but MAXi”, Yamaha Lexi LX 155 hadir untuk menjawab keinginan konsumen yang membutuhkan motor kelas premium dengan performa maksimal serta karakter simpel dan praktis. Perubahan pada Lexi meliputi beberapa poin yang dihimpun dari berbagai feedback  pengguna Lexi sejak dirilis pertama kali 2018 silam.

     "LEXi LX 155 Series ini kami hadirkan untuk para pengendara aktif yang ingin memiliki skutik premium yang simpel dan praktis untuk dikendarai sehari-hari, namun tetap punya performa maksimal dari segi mesin, fitur, maupun kenyamanan berkendara" ujar Dyonisius Beti, President Director & CEO PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).\

   Perubahan yang paling mencolok ialah desainnya yang terlihat lebih sporty dan elegan jika dibandingkan dengan versi 125 nya. Salah satunya ialah penerapan desain baru pada lampu di bagian depan dan belakang  yang sudah menggunakan lampu LED. Kesan premium pada Lexi LX 122 semakin terpancar berkat penerapan blue lenses berbentuk V-Lines pada lampu depan.

     Yamaha Lexi LX 155 masih menggunakan suspensi tunggal sub tank suspension pada bagian belakang. Selain itu ada fitur-fitur lain yang diunggulkan antara lain Y-Connect, LCD Speedometer, Smart Key System dan ABS pada varian tertingginya.

     LEXi LX 155 dilengkapi dengan mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru. Mesin ini diklaim memiliki performa yang lebih baik serta vibrasi yang lebih minim dikarenakan adanya pembaruan pada beberapa komponen mesinnya. Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.3 kW dan torsi maksimum sebesar 14.2 Nm. 

    Untuk banderolnya, Yamaha memasarkan LEXi LX 155 Connected ABS seharga Rp 29.9 juta, LEXi LX 155 S version Rp 26.85 juta, dan LEXi LX 155 Rp 25.35 juta. Harga tersebut merupakan harga on the road (OTR) Jakarta. Pembelian Lexi LX 155 sudah dilengkapi dengan garansi 5 tahun/50.000 km yang meliputi Rangka, Forged Piston & DiASil Cylinder, dan komponen Fuel Injection.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama