Neta Ajak Jajaran Media Keliling Jakarta Pakai Neta X

Sumber Dok Sluk Bluk Oto (Hanan)

Sluk Bluk Oto - Setelah meresmikan produksi Neta X di fasilitas perakitan milik PT Handal Indonesia Motor di Pondok Ungu, Bekasi, PT Neta Auto Indonesia kemudian mengajak para jajaran media dan influencer otomotif untuk turut ikut serta dalam sesi test drive eksklusif yang diadakan seharian penuh di sekitaran kawasan Jakarta.

Sesi test drive yang dimulai dari dealer NETA Kelapa Gading di bilangan Jakarta Utara dan dealer NETA Arista Tebet di Jakarta Selatan tersebut diikuti oleh lebih dari 100 peserta dengan 14 unit Neta X yang siap untuk di uji teknologi kenyamanan dan performa berkendaranya.

"Kegiatan ini dihadirkan agar rekan-rekan media maupun influencer dapat merasakan langsung performa serta fitur dari Electric Vehicle terbaru kami secara nyaman dan menyenangkan. NETA X adalah bukti nyata dari dedikasi kami dalam menghadirkan inovasi dan teknologi terkini, untuk membuat segmen kendaraan listrik di Indonesia semakin bergairah," kata Peter Zhang selaku Managing Director of NETA Auto Indonesia

Pada sesi test-drive NETA X, seluruh peserta dibebaskan untuk mengeksplorasi berbagai tantangan dan rute yang bervariasi sesuai dengan keinginan. Untuk membuat kegiatan semakin meriah, NETA Auto juga memberikan berbagai tantangan menarik agar peserta dapat merasakan langsung sekaligus memaksimalkan fitur-fitur yang tersemat di NETA X dengan alur yang telah disediakan.

Ketika masuk ke bagian interionya. peserta langsung dapat merasakan karakter premium dari NETA X dan kenyamanan tingkat atas melalui desain interior yang modern dan futuristik. Mengingat 80 persen interior NETA X sudah dilapisi bahan soft leather dan alcantara, sehingga membuat kabin terasa mewah dan nyaman bahkan saat dipakai perjalanan jauh. 

Kenyamanan berkendara pun semakin terasa berkat ruang kabin yang luas serta ground clearance 156 mm dan 50:50 weight distribution yang membagi berat kendaraan jadi merata sehingga mobil lebih mudah dikendalikan. 

Berpindah ke sisi performa, NETA X menggunakan motor listrik yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 175 hp dan torsi 210 Nm untuk memberikan pengalaman berkendara lebih bertenaga hingga mampu berakselerasi dari 0 ke 100 Km/h hanya dalam 9.5 detik dengan top speed 150 Km/h. 

Motor listrik tersebut dipadukan dengan baterai Lithium Ferro Phospate (LFP) berdaya 63.56 kWh, yang dapat membuat Neta X dapat menempuh jarak hingga 480 Km dalam sekali pengisian daya berdasarkan hasil pengujian NEDC. Baterainya juga mendukung Ultra Fast Charging hingga 105 kWh, yang memiliki kemampuan mengisi daya dari 30 ke 80 persen hanya dalam waktu 30 menit saja. 


Penulis: Hanan

Editor:  M Tegar Alhamsyah


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama